Alas – Bhabinkamtibmas Desa Marente Briptu Hirwandi bersama Panit Binmas Polsek Alas Bripka Ahmad Taswin melakukan giat bakti sosial menyalurkan bantuan sosial berupa beras kepada warga binaannya, Jum’at (18/12/20) pagi.
Pagi itu, sebanyak 10 warga dari 2 dusun di desa marente dikunjungi bhabinkamtibmas untuk mendapatkan bantuan beras tersebut, Bhabinkamtibmas mengatakan bantuan sosial tersebut berasal dari yayasan Budha Tzu chi yang mempercayakan Polri untuk menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat yang kurang mampu ditengah pandemi covid-19.
“Penyaluran bantuan ini kami lakukan secara Door To Door, hal ini kami lakukan agar bantuan tersebut bisa maksimal tersalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan” Ucapnya.
Lanjut Hirwandi, penyaluran bantuan beras itu merupakan upaya peduli para dermawan bekerja sama dengan Polri terhadap masyarakat dan juga sebagai bentuk penguatan ekonomi warga di masa pandemi Covid-19 saat ini yang masih melanda diseluruh dunia terkhususnya di Negara kita Indonesia.
Selain itu Ia juga berharap, melalui bantuan tersebut bisa mengurangi beban hidup sehari-hari bagi warga yang terdampak Covid-19.
“Mudah-mudahan dengan bantuan ini sedikit membantu dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari kepada warga yang berdampak virus Covid-19,” tutupnya.