Patroli Gabungan Himbau Masyarakat di Tempat Wisata

  • Bagikan

HUKRIM.COM  |  Polres Lombok timur – Pada malam ini patroli gabungan melaksanakan sambang pada tempat wisata di pantai Tanjung Menangis Dusun Ketapang,Desa Pringgabaya, Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok timur. Melihat aktivitas masyarakat pada libur akhir pekan banyak dimanfaatkan untuk berkunjung ke tempat wisata tujuannya adalah untuk menghilangkan kepenatan dalam melakukan aktifitas rutin sehari-hari, sehingga memerlukan tempat untuk lakukan refresing.

Guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang menikmati hari liburnya, patroli gabungan TNI/Polri dan Trantib kecamatan Pringgabaya meningkatkan kegiatan patroli pada tempat wisata,Sabtu malam (28/01/2023).

Di tempat lokasi wisata petugas patroli gabungan berjalan kaki menyusuri area wisata guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas sekaligus menyampaikan himbauan secara humanis kepada para pengunjung juga dihimbau agar tetap menjaga kebersihan lingkungan, jangan membuang sampah sembarang.Selaku pengendali kegiatan patroli, Kapolsek Pringgabaya AKP Totok Suharyanto,SH mengatakan kegiatan patroli di kawasan objek wisata ini kita lakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengunjung yang mengisi libur akhir pekan dengan tetap memperhatikan barang bawaan masing masing.

“Kehadiran petugas patroli gabungan di tengah-tengah masyarakat seperti ini bertujuan untuk memberikan rasa aman terhadap mereka yang sedang berlibur,” tutur Kapolsek.

Sementara itu Kapolres Lombok timur AKBP Hery Indra Cahyono,SH.,S.I.K.,MH., pada kesempatan terpisah mengatakan bahwa upaya Kepolisian, TNI dan Trantib Kecamatan Pringgabaya melaksanakan koordinasi dengan pengelola obyek wisata setempat untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, terutama pada kawasan parkir, kedisiplinan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan dan kesehatan agar terus ditingkatkan sehingga di tempat obyek wisata yang ada di wilayah Kecamatan Pringgabaya tersebut tetap aman dan kondusif.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *